Menu

Dark Mode
Kepergok Warga, Begal Tembak Mati Hansip di Cakung Sampah Tumpah ke Jalan, Gerobak Liar Serbu TPS Penggilingan di Malam Hari Keren! Enam Bocah SD Serahkan HP dan SIM yang Ditemukan ke Polisi Pria Bertato Ditangkap Warga Usai Kepergok Curi Sepeda Motor di Duren Sawit BPKN Tegaskan Hak Konsumen atas Kasus Motor Mogok di SPBU Pertamina TUAN RANO KARNO

Uncategorized

Tahun Ini, Pemerintah Targetkan Rumah Subsidi 350 Ribu

badge-check


					Tahun Ini, Pemerintah Targetkan Rumah Subsidi 350 Ribu Perbesar

SENTANANEWS.COM, JAKATTA – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait, mengungkapkan program perumahan subsidi yang digagas Presiden Prabowo Subianto mulai dirasakan masyarakat.

Pasalnya program tersebut tidak hanya membantu kepemilikan rumah, tetapi juga menggerakkan perekonomian rakyat.

“Saya bahagia ya lihat situasi di sini, dan tadi luar biasa ya, ibu dagang warteg, bapak dagang bakso sama bubur ayam,” ujar Maruarar saat melakukan peninjauan rumah subsidi di wilayah Kota Serang, Banten, beberapa waktu lalu.

Menurut Ara -sapaan Maruarar Sirait, program rumah subsidi semakin dirasakan manfaatnya bagi rakyat kecil, salah satunya dengan adanya Bantuan Pembiayaan Perumahan Berbasis Tabungan (BPPBT) gratis dan Bantuan Biaya Ganti Rugi (BBG) gratis.

Hal itu, kata Ara, sudah dijalankan oleh pemerintah daerah.

“Terimakasih saya sampaikan kepada Wali Kota, sudah dijalankan Peraturan Kepala Daerah (Perkada)-nya. Bagus, semua mendukung pengembangannya juga,” katanya.

Selain itu, ia juga menyoroti target pembangunan rumah subsidi yang sangat ambisius di tahun ini.

“Target tahun ini 350 ribu, terbesar sepanjang sejarah. Rata-rata (sebelumnya) 220 ribu, tahun ini Pak Prabowo langsung tancap gas 350 ribu,” tegasnya.

Menurutnya, pembangunan 350 ribu rumah ini akan menciptakan lapangan kerja yang luas tersebar di seluruh Indonesia.

“Kalau langsung bangun 100 unit, bisa buka lapangan pekerjaan cukup banyak ya. Tiga bulan kita bisa (bangun) 100-200 unit selesai,” jelasnya.

Ia juga menyoroti dampak dari pembangunan rumah bersubsidi dan terbuka nya peluang usaha bagi masyarakat.

“Jadi melibatkan banyak warga sekitar seperti warung, serta bergerak nya industri terkait mulai dari semen, pasir, kaca, hingga toko bangunan dan transportasi,” terang Ara.

Selain itu Maruarar menyebut Pemerintah akan segera memperkenalkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk sektor perumahan.

Bahkan ia menyebut KUR untuk sektor perumahan ini merupakan yang pertama kali sepanjang sejarah Indonesia

“Dan tahun ini Pak Prabowo mempersiapkan Rp 100 triliun lebih untuk KUR Perumahan,. Dan saya umumkan dalam waktu dekat,” kata dia.

Meski program ini sudah diperkenalkan, Ara belum membeberkan rincian teknis mengenai skema, syarat, atau target penerima.

“Krieteria, bunga, targetnya itu (waktunya) kita akan umumkan,’ pungkasnya. (SN)

 

Read More

BPKN Tegaskan Hak Konsumen atas Kasus Motor Mogok di SPBU Pertamina

30 October 2025 - 04:23 WIB

Jual Beras di Atas HET, Pemerintah Bakal Cabut Izin Pedagang dan Distributor

20 October 2025 - 13:37 WIB

BPJPH Buka 160 Ribu Kuota Sertifikasi Halal Gratis

9 October 2025 - 13:44 WIB

Deklarasikan STBM, Munjirin Imbau Warga Tidak BAB ke Kali

28 August 2025 - 09:43 WIB

Lahan KUA Ciracas Disulap Jadi Urbang Framing

28 August 2025 - 05:16 WIB

Trending on Uncategorized